Setelah lama tidak melakukan hunting bersama karena pandemi dan adanya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang mengharuskan bekerja di rumah atau work from home (WFH), akhirnya Unimaxx Photo Community motret bareng di Surabaya North Quay, Jumat 24 September 2021.
Denny D'Colo Ketua Unimaxx Photo Community mengungkapkan kegiatan motret bersama karena sudah sekian bulan puasa. "Kita tidak kemana-mana sehubungan dengan adanya pandemi juga aturan PPKM. Sekarang Surabaya sudah dinyatakan level 1, kegiatan motret bareng kembali dilakukan," terang Denny D'Colo.
Denny pun menyiapkan sejumlah properti yakni toys untuk difoto agar hasil pemotretan berbeda. Tak hanya memotret kapal, laut, langit, dan gedung tapi dikombinasikan dengan properti.
"Biar tidak membosankan, saya membawa mainan kepala dinosaurus dengan bola bening. Ketika difoto ada sinar yang menerobos bola yang digigit dinosaurus," imbuh Denny D'Colo sambil menunjukkan hasil fotonya.
Kegiatan kali ini diminati anggota Unimaxx, karena kebanyakan mereka juga sudah rindu kumpul bareng sambil motret selain berdiskusi hasil foto. Kegiatan dimulai pukul 16.30 dan berakhir 18.00 WIB.
Denny D'Colo menambahkan sebelum pandemi kegiatan hunting bareng rutin diselenggarakan baik secara indoor maupun outdoor guna turut mempopulerkan tempat-tempat tersebut.
"Pernah kami motret di Kebun Bintang Surabaya, tujuannya agar masyarakat datang ke sana setelah melihat hasil foto yang ditampilkan di media sosial maupun pameran. Kemudian ke restoran, hotel, museum dan sebagainya juga sekaligus mempopulerkan tempat tersebut," pungkasnya.
Denny D'Colo berharap pandemi segara berakhir dan beraktivitas seperti dulu. Ia juga mendokan anggota Unimaxx Photo Community selalu sehat dan bersemangat berkarya.
Tentang Surabaya North Quay Wisata di Ujung Kota
Surabaya North Quay merupakan terminal atau bersandarnya kapal pesiar mewah. Namun, juga menjadi tempat wisata bagi warga Surabaya dan sekitarnya. Bahkan, tak sedikit warga luar daerah yang datang menikmati pemandangan menakjubkan.
Lautan lepas dengan kapal pesiar mewah yang lagi bersandar, menjadi daya tarik utamanya. Namun sejak pandemi, belum ada kegiatan kapal pesiar. Hanya kegiatan rutin kapal kecil antar pulau yang bersandar.
Harga Tiket Masuk Surabaya North Quay
hanya Rp10.000 plus bonus potongan Rp4000 untuk nguliner. Tapi tiket tersebut belum termasuk biaya parkir kendaraan. Tempat wisata ini buka setiap hari dan Senin tutup. Buka dari pukul 12 siang hingga jam 19.00 WIB.
Surabaya North Quay berada di lantai 2 dan 3 gedung megah Terminal Gapura Surya Nusantara. Setiap lantai menawarkan pemandangan tersendiri bagi wisatawan. Pada lantai 2 ini, pengunjung membeli tiket, kemudian naik ke lantai 3 yang disambut deretan miniatur kapal lengkap dengan keterangannya.
Selanjutnya masuk ke ruangan besar berderet kuliner yang bisa dibeli. Kemudian keluar ruangan menikmati pemandangan laut maupun kegiatan sekitar pelabuhan. (Aira)
0 komentar:
Posting Komentar